Senin, 28 November 2016

oke, setelah kemarin kita bahas tentang apa itu sistem cerdas dan contoh penerapannya pada teknologi modern sekarang kita akan bahas tentang kekurangan dan kelebihan dari sistem cerdas


Kelebihan Sistem Cerdas

  • Kecerdasan buatan lebih bersifat permanen. Kecerdasan alami akan cepat mengalami perubahan. Hal ini dimungkinkan karena sifat manusia yang pelupa. Kecerdasan buatan tidak akan berubah sepanjang sistem komputer dan program tidak mengubahnya.
  • Kecerdasan buatan lebih mudah diduplikasi dan disebarkan. Mentransfer pengetahuan manusia dari satu orang ke orang lain butuh proses dan waktu lama. Disamping itu suatu keahlian tidak akan pernah bisa diduplikasi secara lengkap. Sedangkan jika pengetahuan terletak pada suatu sistem komputer, pengetahuan tersebuat dapat ditransfer atau disalin dengan mudah dan cepat dari satu komputer ke komputer lain.
  • Kecerdasan buatan lebih murah dibanding dengan kecerdasan alami. Menyediakan layanan komputer akan lebih mudah dan lebih murah dibanding dengan harus mendatangkan seseorang untuk mengerjakan sejumlah pekerjaan dalam jangka waktu yang sangat lama.
  • Kecerdasan buatan bersifat konsisten. Hal ini disebabkan karena kecerdasan busatan adalah bagian dari teknologi komputer. Sedangkan kecerdasan alami senantiasa berubah-ubah.
  • Kecerdasan buatan dapat didokumentasikan. Keputusan yang dibuat komputer dapat didokumentasikan dengan mudah dengan melacak setiap aktivitas dari sistem tersebut. Kecerdasan alami sangat sulit untuk direproduksi.
  • Kecerdasan buatan dapat mengerjakan pekerjaan lebih cepat dibanding dengan kecerdasan alami.
Kekurangan Sistem Cerdas

  • Rawan rusak.
  • Struktur kontrolnya terpisah dari pengetahuan.
  • Memerlukan daya listrik
Contoh dari sistem cerdas yang sering kita temui sehari-hari adalah pada games, contohnya seperti pada games Angry Birds atau DOTA yang memiliki banyak sekali kemungkinan gerak aksi-reaksi pada unsur-unsur dalam games tersebut sehingga tidak mungkin ditangani oleh pemrograman konvensional. Di Indonesia belum ada game yang menggunakan system cerdas seperti yang telah disebutkan sebelumnya.


intinya sih secerdas cerdasnya suatu sistem, pasti lebih cerdas manusia yang membuat sistemnya ya :)

0 komentar:

Posting Komentar